top of page
Adventure, Fun, And Conservation

Oleh: Hanung Anggara H., S.Hut.

Penyuluh Kehutanan BTNBB

   BERSEPEDA sudah menjadi salah satu gaya hidup pada saat ini. Tidak hanya orang tua tetapi anak muda juga banyak yang menggemari kegiatan bersepeda tersebut. Apalagi jika bersepeda secara rutin tiap hari, akan membawa dampak yang positif bagi kesehatan tubuh. Penggemar bersepeda banyak yang melakukan kegiatan dalam berbagai macam lokasi/medan, misalnya seperti perbukitan, medan yang terjal maupun hanya sekadar dipedesaan dan perkotaan saja. Sebagai penikmat olahraga bersepeda, akan merasakan sensasi tersendiri dalam mengayuh sepeda menyusuri jalan yang akan dilalui ataupun menjadi tantangan bagi mereka pecinta medan yang ekstrim.  

​

   Pada kesempatan kali ini Taman Nasional Bali Barat (TNBB) untuk kedua kalinya melakukan kegiatan bersepeda yang dilakukan di dalam kawasan hutan. Hal ini menarik banyak minat para hobi bikers (sebutan pesepeda) dalam menaklukkan tantangan rute yang telah disiapkan oleh panitia. Selain itu kegiatan Bike To Nature ini juga menguji ketangkasan para bikers dalam mengendarai sepeda di dalam kawasan hutan dengan jalan yang berkelok-kelok cukup ekstrim.


   Kegiatan Bike To Nature dilaksanakan dalam rangka Road To HKAN 2017 yang dilakukan di Taman Nasional Baluran. Kegiatan Bike to Nature Taman Nasional Bali Barat dilaksanakan untuk mengenalkan kawasan taman nasional kepada masyarakat umum. Di sisi lain, kegiatan bersepeda bagi masyarakat adalah untuk mengenalkan terhadap kepedulian lingkungan, menekan jumlah polusi udara, serta memberikan pengetahuan akan dampak yang ditimbulkan oleh pencemaran udara terutama dari asap kendaraan bermotor. Rute dalam Bike To Nature dibagi dalam 2 kategori Jalur antara lain jalur sedang sejauh 8 km dan jalur panjang sejauh 12,1 km.Kegiatan ini diikuti dari beberapa lapisan masyarakat dan instansi serta beberapa klub sepeda yang ada di sekitar Kab. Banyuwangi, Buleleng dan Jembrana. Jumlah peserta yang telah mendaftar mencapai 100 orang peserta dari berbagai kelas umur. Acara Bike To Nature dibuka oleh Bpk Suharyono, S.H, M.Si, M.Hum selaku Plt Kepala Balai Taman Nasional Bali Barat. Selama dalam perjalanan peserta mendapat pengawalan dari petugas di lapangan yang ditempatkan pada pos-pos peristirahatan. Hal ini dilakukan untuk menimalisir akan terjadinya insiden yang tidak diinginkan.

​

   Setelah menyelesaikan tantangan rute yang telah disediakan peserta menuju garis finish di kantor TNBB. Setelah itu akan dilakukan pengundian hadiah doorprize untuk para peserta dengan mengumpulkan kupon yang telah dibagikan pada saat di pos peristirahatan. Selain mendapatkan tantangan dan senang, peserta juga memperoleh wawasan terkait kawasan konservasi beserta sumberdaya alam yang ada didalamnya sehingga timbul minat untuk menjaga dan melestarikannya.

bottom of page